Ketua Pokja Bantargebang Ajukan Bansos untuk Linmas Ciketingudik       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 19 Mar 2024 15:56 WIB ·

Ketua Pokja Bantargebang Ajukan Bansos untuk Linmas Ciketingudik


Ketua kelompok Kerja (POKJA) Kecamatan Bantargebang, Bung Suryono ST. (Dok: Istimewa) Perbesar

Ketua kelompok Kerja (POKJA) Kecamatan Bantargebang, Bung Suryono ST. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Ketua kelompok Kerja (POKJA) Kecamatan Bantargebang, Bung Suryono ST, mengajukan bantuan sosial berupa beras untuk anggota Linmas kelurahan Ciketingudik ke Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bekasi. Selasa (19/3/2024).

Hal itu dilakukan karena bung Suryono merasa prihatin dengan kondisi dimana pemberian bansos yang tidak merata terhadap semua Linmas di Kelurahan Ciketingudik.

“Kami selaku Pokja merasa terpanggil ketika ada keluhan dari Linmas terkait bantuan sembako banyak yang belum dapat, padahal mereka sangat membutuhkan. Sungguh miris keadaan Linmas disini, dari 31 hanya 8 orang yang dapat. Maka hari ini saya ajukan usulan ke Dinsos Kota Bekasi, dan diterima dengan baik,” ungkap Suryono di ruang Dinsos Kota Bekasi.

Dalam pengajuannya, disambut baik oleh staf Dinsos Kota Bekasi, Sasti, dan meminta agar diajukan usulan Linmas yang belum menerima bansos.

“Silahkan ajukan usulanya bagi Linmas yang belum dapat bantuan melalui kelurahan Ciketingudik ke Dinas Sosial Kota Bekasi, nanti kita kawal,” ujarnya.

Sementara Lurah Ciketingudik, Usep Sudharma Wijaya, merasa terbantu dengan ajuan Pokja Bantargebang soal pemberian bantuan untuk Linmas.

“Mudah-mudahan apa yang kita cita-citakan bersama dapat terlaksana,” harapnya.

 

Penulis : Sukayat.
Editor : Uje

*Update Berita Lainnya di Google News.

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Pendaftaran Calon Anggota KPAD Kota Bandung Periode 2025–2030 Resmi Dibuka

21 Juni 2025 - 12:27 WIB

KPAD Kota Bandung

Polda NTT Selenggarakan Turnamen Tenis Meja Kapolda Cup IV untuk Meriahkan Hari Bhayangkara ke-79

20 Juni 2025 - 23:10 WIB

Turnamen Tenis Meja Polda NTT

Densus 88 dan KP2MI Gelar Sosialisasi Pencegahan Radikalisme bagi 302 Calon PMI

20 Juni 2025 - 11:20 WIB

Densus 88 dan KP2MI

Pemkab Bogor Resmi Memulai Revitalisasi Pasar Leuwiliang

20 Juni 2025 - 02:08 WIB

Pasar Rakyat Leuwiliang

Polda Jabar Ungkap Jaringan Kasino Ilegal, Puluhan Tersangka dan Uang Miliaran Rupiah Diamankan

19 Juni 2025 - 12:23 WIB

Polda Jabar Ungkap Kasino Ilegal

Joko S Dawoed Terpilih Ketua SMSI Kota Bekasi Periode 2025-2028, Doni Ardon: Selamat dan Sukses

18 Juni 2025 - 20:48 WIB

Ketua SMSI Kota Bekasi
Trending di NEWS