Menu

Mode Gelap
Obat Sakit Gigi Paling Mujarab, Bahan Ada di Dapur Data Korban Meninggal Kecelakaan Lalu Lintas Mayoritas Usia Produktif Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi Melantik 40 Pejabat Administrator dan Pengawas Oknum RT dan RW Ikut Deklarasi Dukung Paslon Bupati Bekasi Ditindak Bawaslu Hasil Imbang Indonesia Vs Bahrain, Shin Tae-yong: Perlu Evaluasi Keputusan-Keputusan Wasit

TNI & POLRI · 5 Feb 2024 12:40 WIB ·

Dalam Sebulan, Polres Metro Bekasi Berhasil Ungkap 22 Kasus Kejahatan


 Press Rilis Polres Metro Bekasi. (Dok: Istimewa) Perbesar

Press Rilis Polres Metro Bekasi. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Polres Metro Bekasi berhasil mengungkap sebanyak 22 laporan tindak kejahatan yang terjadi di wilayah Kabupaten Bekasi selama sebulan terakhir.

Wakapolres Metro Bekasi, AKBP Saufi Salamun mengungkapkan bahwa kasus tindak kejahatan tersebut terjadi di 29 Tempat Kejadian Perkara (TKP) di wilayah Cikarang Timur, Cikarang Utara, Tambun, Tarumajaya, dan Babelan.

Total tersangka yang berhasil diringkus oleh pihak kepolisian mencapai 27 orang. Para pelaku tersebut dikenakan Pasal 170 dan Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan tindak kekerasan.

AKBP Saufi Salamun menyatakan bahwa mayoritas usia para pelaku adalah sekitar 30 tahunan, dimana di antara mereka terdapat residivis dan juga pelaku yang baru.

“Pengungkapan ini sebagai bentuk komitmen kami (kepolisian) menjaga Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bekasi,” katanya.

Terhadap maraknya tindak kejahatan belakangan ini, dirinya mengaku tidak pernah bosan memberi imbauan kepada masyarakat.

“Terutama untuk kendaraan bermotor agar diberi pengaman tambahan. Dengan upaya ini, diharapkan angka kejahatan di Kabupaten Bekasi bisa diminimalisir,” ujarnya.

Menurutnya, saat ini telah banyak cara agar masyarakat bisa cepat melapor kepada pihak kepolisian ketika ada tindak kejahatan. “Salah satunya dengan menghubungi nomor 110. Bebas pulsa dan bisa diakses 24 jam oleh masyarakat,” jelasnya.

Turut hadir dalam konferensi pers antara lain Kapolsek Tarumjaya AKP I Gede Bagus Ariska Sudana, Kapolsek Tambun Kompol Sutirto, dan Kapolsek Babelan Kompol Didik Prijo Sutrisno.

 

Editor: Uje

*Update Berita Terbaru di Google News.

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Data Korban Meninggal Kecelakaan Lalu Lintas Mayoritas Usia Produktif

12 Oktober 2024 - 12:32 WIB

Data Korban Kecelakaan Lalu Lintas

Lima Polda Terbentuk di 10 Tahun Kepemimpinan Presiden Jokowi

8 Oktober 2024 - 16:52 WIB

Lima Polda Terbentuk

Peringatan HUT TNI ke-79, Polri Bersinergi di Laut dan Bumi Nusantara

6 Oktober 2024 - 01:58 WIB

HUT TNI

Pelantikan DPR/MPR, Ribuan Personel Gabungan Disiagakan

1 Oktober 2024 - 11:58 WIB

Pengamanan Pelantikan DPR

Propam Polri: Personel Terlibat Pilkada Bakal Ditindak Tegas

27 September 2024 - 11:17 WIB

Propam Polri

Polres Majalengka Ungkap Peredaran Uang Palsu Senilai Rp 2,5 Miliar

25 September 2024 - 10:24 WIB

Polres Majalengka
Trending di NEWS