NIK Jadi NPWP Berlaku Sepenuhnya Mulai 1 Juli 2024       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 22 Feb 2024 20:19 WIB ·

NIK Jadi NPWP Berlaku Sepenuhnya Mulai 1 Juli 2024


Ilustrasi NIK Jadi NPWP. (Dok: Istimewa) Perbesar

Ilustrasi NIK Jadi NPWP. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu) memberikan peringatan mengenai pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) atau NIK jadi NPWP.

DJP Kemenkeu menjelaskan bahwa mulai 1 Juli 2024, NIK akan sepenuhnya dijadikan NPWP bagi penduduk dan NPWP 16 digit bagi Wajib Pajak bukan penduduk, badan, dan instansi pemerintah.

BACA JUGA:  Polres Majalengka Ungkap Peredaran Uang Palsu Senilai Rp 2,5 Miliar

“Meskipun menurut UU Nomor 7 Tahun 2021, pemadanan tersebut seharusnya sudah dilakukan hingga 31 Desember 2023. Namun, pemerintah melihat perlu waktu untuk habituasi, penyesuaian, dan pembiasaan, terutama karena sistem yang sedang dibangun akan diimplementasikan pertengahan tahun ini,” ungkap Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, Dwi Astuti.

BACA JUGA:  Kantor Kementerian ESDM Digeledah Bareskrim Polri Terkait Dugaan Korupsi Proyek PJUTS 2020

Perubahan tersebut merupakan langkah penting yang harus dipersiapkan sebelum Pembaruan Sistem Inti Administrasi Perpajakan (PSIAP) beroperasi. NIK akan menjadi identifikasi umum dalam sistem tersebut.

Selain itu, menurut Dwi, hal itu bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi administrasi perpajakan, serta mendukung kebijakan Satu Data Indonesia.

Pemadanan NIK dan NPWP juga bertujuan untuk membentuk basis data pajak yang besar.

BACA JUGA:  Pemdes Muktijaya Prioritaskan DD Tahap I TA 2023 Bangun Jaling

Dengan menggunakan NIK sebagai NPWP, diharapkan tercipta proses pembentukan data perpajakan yang otomatis dan berkelanjutan.

 

Editor: Uje

*Update Berita Lainnya di Google News.

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Ketum Garda Bekasi Ucapkan Selamat Kepada Paslon Bupati Bekasi Terpilih, Samsudin: Semoga Amanah

6 Desember 2024 - 15:48 WIB

Garda Bekasi

BLUD UPTD PALD Kota Bekasi Raih Penghargaan Top Digital Award 2024

6 Desember 2024 - 13:31 WIB

UPTD PALD Kota Bekasi

Raih Suara Terbanyak, Paslon Ade-Asep Menang di Pilbup Bekasi

6 Desember 2024 - 11:01 WIB

Ade Kuswara Kunang

Kendaraan Pelat Hitam Berpotensi Dilarang Menggunakan BBM Subsidi, Begini Kata Bahlil Lahadalia

5 Desember 2024 - 14:13 WIB

BBM Subsidi

PWI Bekasi Raya Ikuti OKK yang Digelar PWI Jabar di Hotel Horison Bandung

4 Desember 2024 - 19:08 WIB

PWI Bekasi Raya

Usai Viral, Sunhaji Penjual Es Teh Magelang Maafkan Gus Miftah

4 Desember 2024 - 12:22 WIB

Gus Miftah dan Penjual Es Teh
Trending di NEWS