Kecelakaan KM 58 Tol Cikampek, 9 Korban Tewas Penumpang GranMax       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 8 Apr 2024 10:55 WIB ·

Kecelakaan KM 58 Tol Cikampek, 9 Korban Tewas Penumpang GranMax


Ilustrasi Kecelakaan/Tabrakan Kendaraan. (Dok: Istimewa) Perbesar

Ilustrasi Kecelakaan/Tabrakan Kendaraan. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di Tol Cikampek, pada kilometer 58, mengakibatkan sembilan orang meninggal dunia. Seluruh korban tewas adalah penumpang mobil GranMax.

Informasi tersebut disampaikan oleh Kakorlantas Polri, Irjen Aan Suhanan, pada hari Senin (8/4/2024). Para korban mengalami luka bakar.

“Akibat kecelakaan ini, semua korban yang mengalami luka bakar berasal dari kendaraan GranMax yang datang dari arah Jakarta,” kata Aan dikutip detikNews. Senin.

Dia menyatakan bahwa korban berasal dari Jakarta, sesuai informasi yang tertera di STNK mobil GranMax yang berasal dari Jakarta Timur.

“Jika dilihat dari alamat yang tertera di STNK, mereka berasal dari Jakarta Timur,” ungkapnya.

Sebelumnya, kecelakaan ini terjadi pada pagi hari. Peristiwa tersebut terjadi di jalur contraflow.

“Kronologisnya, satu unit Grandmax berada di jalur contraflow arah Cikampek,” kata Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, hari Senin (8/4).

Wirdhanto menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 08.15 WIB. Awalnya, mobil Grandmax yang mengalami masalah hendak menepi di bahu jalan.

Kemudian, mobil Grandmax tersebut ditabrak oleh sebuah bus yang datang dari arah Cikampek, tidak bisa menghindar, sehingga menabrak kendaraan Grandmax.

Tabrakan tersebut membuat kendaraan Grandmax terbakar di lokasi kejadian.

Dia juga menjelaskan bahwa sebuah mobil Terios ikut menabrak bus dan Grandmax yang berada di depannya. Mobil tersebut juga ikut terbakar.

 

Editor: Uje

*Update Berita Lainnya di Google News.

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

HUT Bhayangkara Ke-79, Presiden Prabowo Tegas Sampaikan Ini Kepada Polri

2 Juli 2025 - 00:47 WIB

Presiden Prabowo Polri

Modus Pinjam Sepeda Motor, Pria di Kota Baru Ditangkap Atas Dugaan Penggelapan

1 Juli 2025 - 17:21 WIB

Penggelapan Sepeda Motor Kota Baru

Divisi Humas Polri Terima Tanda Kehormatan Nugraha Sakanti dari Presiden

1 Juli 2025 - 14:38 WIB

Divisi Humas Polri

Polisi Tangkap Pencuri Toko Pakaian Bekas di Cirebon, Uang dan Ponsel Disita

1 Juli 2025 - 00:53 WIB

Polsek Cirebon

OKK PWI Bekasi Raya Angkatan 26: DPRD, Diskominfostandi, dan PWI Satukan Visi Cetak Wartawan Profesional

30 Juni 2025 - 22:08 WIB

OKK PWI Bekasi Raya

Pemerintah Longgarkan Impor untuk 10 Komoditas Prioritas Ini

30 Juni 2025 - 16:38 WIB

Impor Komoditas
Trending di NEWS