KONTEKSBERITA.com – Dalam Pelaksanaan program ketahanan pangan pemerintah desa (Pemdes) Ciledug, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi Konsisten dalam pelaksanaannya.
Seperti di ketahui bersama bahwa pemerintah pusat sedang prioritaskan program ketahanan pangan yang bertujuan untuk menjamin ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan bagi seluruh masyarakat.
Ketahanan pangan juga bertujuan untuk menghasilkan sumber daya manusia yang sehat, aktif, dan produktif.
Iing Solihin, A.md selaku kepala desa menjelaskan, bahwa pemerintah desa Ciledug terus konsisten dalam menjalankan program ketahanan pangan yang bersumber dari dana desa.
“Kami pemerintah desa ciledug terus konsisten melaksanakan program ketahanan pangan, sebagai bentuk dukungan kepada program pemerintah pusat yang sedang gencar-gencarnya menjalankan program ini,” kata Iing Solihin.
Adapun program ketahanan pangan desa Ciledug yaitu di bidang pembesaran ikan lele. Selain tinggi protein, ikan lele juga tidak terlalu sulit, dari segi penjualannya juga perawatannya.
(Gibran/Red)
*Update Berita Lainnya di Google News.