Giat Sosial Polsek Cikarang Barat, Bagikan Nasi Kotak untuk Para Ojol di Cibitung       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 8 Sep 2025 18:57 WIB ·

Giat Sosial Polsek Cikarang Barat, Bagikan Nasi Kotak untuk Para Ojol di Cibitung


Giat Sosial Polsek Cikarang Barat. (Dok: Istimewa) Perbesar

Giat Sosial Polsek Cikarang Barat. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Sebagai wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, Polsek Cikarang Barat kembali melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan nasi kotak kepada para pengemudi ojek online (Ojol) yang tergabung dalam Solidaritas Online Stasiun Cibitung, Senin (08/09/2025).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Cikarang Barat, AKP Tri Baskoro Bintang Wijaya, S.I.K., M.H., bersama jajaran personel Polsek.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek tidak hanya menyerahkan bantuan berupa nasi kotak, tetapi juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para pengendara ojol.

AKP Tri Baskoro Bintang Wijaya menegaskan bahwa Polri selalu berupaya hadir di tengah masyarakat, tidak hanya melalui penegakan hukum tetapi juga lewat aksi-aksi sosial yang bermanfaat secara langsung.

“Bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada para pengemudi ojek online yang setiap hari beraktivitas di jalanan. Kami berharap sedikit bantuan ini bisa memberikan semangat dan rasa kebersamaan antara Polri dan masyarakat,” ujar Kapolsek.

Selain itu, Kapolsek juga berpesan agar para pengemudi ojol tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang beredar, serta selalu menjadikan keselamatan sebagai prioritas dalam bekerja.

Kegiatan ini disambut positif oleh para pengendara ojol yang merasa senang atas perhatian yang diberikan pihak kepolisian.

Mereka mengaku semakin termotivasi untuk ikut menjaga keamanan lingkungan sekitar dan terus menjalin sinergi dengan Polri.

Dengan adanya kegiatan sosial seperti ini, Polsek Cikarang Barat berharap hubungan harmonis antara kepolisian dan masyarakat semakin erat, sekaligus tercipta situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Cikarang Barat.

 

(Red/Sky)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Musrenbangdes Desa Tamansari Bertema Insfraktuktur Berkeadilan Untuk Konektivitas

15 Januari 2026 - 21:21 WIB

Musrenbang Desa Tamansari

Polsek Cibarusah Gelar Police Goes to School di SMAN 1 Cibarusah: Stop Bullying dan Narkoba!

15 Januari 2026 - 14:32 WIB

SMAN 1 Cibarusah

Polsek Cikarang Barat Tanamkan Nilai Disiplin dan Akhlak Mulia di SMK Cibitung

15 Januari 2026 - 11:33 WIB

Polsek Cikarang Barat

PWI Bekasi Raya Gelar Ibadah Ucapan Syukur Natal 2025 dan Awal Tahun Baru 2026

14 Januari 2026 - 23:01 WIB

Natal PWI Bekasi Raya

Polsek Tarumajaya Wujudkan Sekolah Aman dengan Police Go To School di SMP IT Nurul Qolbi

13 Januari 2026 - 12:04 WIB

Polsek Tarumajaya

Kejahatan Pencatutan Identitas di Era Digital: Ancaman Serius bagi Hukum, Pers, dan Hak Asasi

13 Januari 2026 - 11:22 WIB

Kejahatan Siber
Trending di NEWS