Warga Panik, Terjadi Ledakan Hebat Dari Gudang Peluru di Bogor       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 30 Mar 2024 22:25 WIB ·

Warga Panik, Terjadi Ledakan Hebat Dari Gudang Peluru di Bogor


Ledakan dan Kebakaran di Gudang Munisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya di Ciangsana, Bogor pada Sabtu (30/3). (Dok: Istimewa) Perbesar

Ledakan dan Kebakaran di Gudang Munisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya di Ciangsana, Bogor pada Sabtu (30/3). (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Masyarakat dikejutkan oleh suara ledakan dari Gudang Munisi Daerah (Gudmurah) Kodam Jaya di Ciangsana, Bogor pada Sabtu (30/3) malam.

Kebakaran hebat kemudian terjadi menyusul suara ledakan yang terdengar berkali-kali dan terdengar hingga radius beberapa kilometer dari lokasi kejadian.

Menurut warga sekitar, Yadi, kejadian sekitar 18.30 WIB, seketika warga langsung panik berhamburan ke luar rumahnya masing-masing.

BACA JUGA:  Berdasar Undang-Undang, Hanya TACB yang Berwenang Merekomendasikan Objek Cagar Budaya Kepada Kepala Daerah

Sebagian warga yang rumahnya berdekatan dengan lokasi ledakan terlihat ketakutan dan berusaha menyelamatkan diri.

“Suaranya ledakan sangat keras,disusul api berkobar-kobar,” katanya.

Sementara Danton Pleton B Damkar Kota Bekasi, Haryanto, mengatakan pihaknya sudah menerjunkan 3 unit Armada Pemadam Kebakaran.

“Betul lokasi Gudang Peluru ini lokasinya perbatasan Bogor dan Bekasi, kita sudah luncarkan 3 armada pemadam kebakaran,” ungkapnya di lokasi kejadian.

BACA JUGA:  Kadis Perkimtan Adakan Rapat Evaluasi Kinerja Pegawai Non ASN

Dari pantauan di lokasi kegiatan, masih terdengar suara ledakan akibat kebakaran tersebut. Tampak sejumlah petugas dari Polisi Militer dan kepolisian berjaga dan menghalau warga yang berusaha mendekati lokasi kebakaran.

Hingga berita ini ditayangkan, belum ada keterangan resmi terkait penyebab kebaran. Begitu juga dengan kemungkinan adanya korban akibat kebakaran ini.

 

BACA JUGA:  Bangun Kabupaten Layak Anak, Pemkab Bekasi Siapkan Ini

Penulis : Sukayat
Editor: Uje

*Update Berita Lainnya di Google News.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

LSM Garda Bekasi Serukan Pilkada Kabupaten Bekasi 2024 Damai dan Kondusif

22 November 2024 - 00:17 WIB

Pilkada Damai Garda Bekasi

Kabareskrim Polri: Jangan Takut Lapor Kasus Peredaran Narkoba

21 November 2024 - 18:51 WIB

Kabareskrim

Polsek Setu Ikuti Zoom Meeting Lounching Gugus Tugas Polri Dukung Program Ketahanan Pangan

20 November 2024 - 23:48 WIB

Polsek Setu

Milenial dan Gen Z Ngulik BN Holik-Faizal, Jadi Terobosan Baru Demokrasi di Kabupaten Bekasi

20 November 2024 - 21:20 WIB

Ngulik BN Holik Faizal

Kanit Reskrim Polsek Setu Ipda Nano Romansyah Pimpin Giat OKJ

19 November 2024 - 12:47 WIB

Ipda Nano Romansyah

Peletakan Batu Pertama Kantor Satuan Intelijen Brimob Oleh Wadankorbrimob

19 November 2024 - 12:03 WIB

Wadankorbrimob Polri
Trending di NEWS