Kepala Desa Ciledug Setu Berikan Bantuan Kursi Roda untuk Anak Istimewa       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 26 Agu 2025 10:56 WIB ·

Kepala Desa Ciledug Setu Berikan Bantuan Kursi Roda untuk Anak Istimewa


Kades Ciledug Setu, Iing Solihin, Salurkan Bantuan Kursi Roda Anak Penyandang Disabilitas. (Dok: Istimewa) Perbesar

Kades Ciledug Setu, Iing Solihin, Salurkan Bantuan Kursi Roda Anak Penyandang Disabilitas. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Senyum haru terpancar dari wajah Nimas Ayu Rengganis (8) beserta keluarga mereka di Desa Ciledug, Kecamatan Setu. Pasalnya, Kepala desa Ciledug, Iing Solihin A.M,d datang langsung mengantarkan bantuan satu unit kursi roda untuk anak penyandang disabilitas tersebut pada Selasa 26 Agustus 2025.

Momen penuh kepedulian ini disaksikan oleh ketua RT setempat, keluarga serta perangkat Desa Ciledug. Kehadiran para pihak terkait ini menunjukan kepedulian dan menjalankan pemerintah desa yang baik dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.

Iing selaku kepala desa ciledug menyampaikan rasa syukurnya atas terealisasinya bantuan ini.

“Alhamdulillah, berkat ikhtiar kita bersama, bantuan kursi roda untuk Nimas Ayu Rengganis warga Desa Ciledug sudah diserahkan,” ujarnya

Kades Iing menjelaskan bahwa bantuan ini tidak hanya berupa kursi roda, tetapi juga sejumlah uang santunan untuk meringankan beban keluarga. Dengan adanya kursi roda ini, diharapkan aktivitas sehari-hari Nimas Ayu Rengganis bisa menjadi lebih mudah.

Kades Iing juga memberikan himbauan penting kepada seluruh ketua RT dan masyarakat di wilayah desa ciledug meminta agar para ketua RT dan masyarakat segera merespon dan melapor jika menemukan warganya yang membutuhkan bantuan serupa.

“Karena bukan hal yang tidak mungkin masih ada yang seperti itu (penyandang disabilitas ),” katanya,

Diketahui, Nimas Ayu Rengganis, putri dari ibu Ros (29), warga Desa Ciledug telah mengalami kelumpuhan sejak lahir

Orang tua Ayu, menjelaskan bahwa Ayu menderita akut flasid dan paralitik, yang menyebabkan kelemahan akut dan ketidakmampuan bergerak. Akibat kejang dan demam setelah lahir, yang mengakibatkan otot-ototnya menjadi lemas.

“Ayu menderita akut flasid dan paralitik, yang menyebabkan kelemahan akut dan ketidakmampuan bergerak. Akibat kejang dan demam setelah lahir, yang mengakibatkan otot-ototnya menjadi lemas,” ujarnya.

Dengan datangnya kepala desa ciledug beserta jajaran, Ros selaku orang tua mengucapkan terimakasih kepada pemerintah desa Ciledug yang sudah peduli kepada anaknya.

 

(Red/Gibran)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Musrenbangdes Desa Tamansari Bertema Insfraktuktur Berkeadilan Untuk Konektivitas

15 Januari 2026 - 21:21 WIB

Musrenbang Desa Tamansari

Polsek Cibarusah Gelar Police Goes to School di SMAN 1 Cibarusah: Stop Bullying dan Narkoba!

15 Januari 2026 - 14:32 WIB

SMAN 1 Cibarusah

Polsek Cikarang Barat Tanamkan Nilai Disiplin dan Akhlak Mulia di SMK Cibitung

15 Januari 2026 - 11:33 WIB

Polsek Cikarang Barat

PWI Bekasi Raya Gelar Ibadah Ucapan Syukur Natal 2025 dan Awal Tahun Baru 2026

14 Januari 2026 - 23:01 WIB

Natal PWI Bekasi Raya

Polsek Tarumajaya Wujudkan Sekolah Aman dengan Police Go To School di SMP IT Nurul Qolbi

13 Januari 2026 - 12:04 WIB

Polsek Tarumajaya

Kejahatan Pencatutan Identitas di Era Digital: Ancaman Serius bagi Hukum, Pers, dan Hak Asasi

13 Januari 2026 - 11:22 WIB

Kejahatan Siber
Trending di NEWS