Selama Dua Pekan, Polri Tangkap 142 Tersangka Kasus Judi Online       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 9 Mei 2024 00:10 WIB ·

Selama Dua Pekan, Polri Tangkap 142 Tersangka Kasus Judi Online


Karopenmas Divhumas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko di Mabes Polri. (Dok: Istimewa) Perbesar

Karopenmas Divhumas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko di Mabes Polri. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Selama 2 minggu terakhir, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) berhasil mengungkap 115 kasus judi online dan menangkap 142 tersangka.

“Selama periode 23 April hingga 6 Mei 2024, Polri telah mengungkap 115 kasus judi online dan menangkap 142 tersangka,” ungkap Karopenmas Divhumas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko di Mabes Polri, Selasa (7/5/2024) sore.

Karopenmas juga mengajukan permintaan pemblokiran terhadap 2.862 situs judi online kepada Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

“Kami juga telah mengajukan permintaan pemblokiran terhadap 2.862 situs terkait judi online,” kata Karopenmas.

Karopenmas menjelaskan bahwa Polri, melalui Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim, terus berkomitmen dan konsisten dalam memberantas judi online.

Dia juga mengungkapkan rencana pembentukan satgas pemberantasan judi online.

“Rencana pembentukan Satgas juga merupakan bagian dari upaya optimalisasi dalam menghadapi perkembangan teknologi dan informasi, dengan bekerja secara sinergis dan kolaboratif untuk mengoptimalkan hasil dari semua proses penegakan hukum dan pengungkapan kasus pidana pencurian,” jelasnya.

Lebih lanjut, Karopenmas menegaskan bahwa penindakan terhadap judi online dilakukan sesuai dengan undang-undang yang berlaku.

“Penyidik akan menentukan status tersangka berdasarkan bukti yang ada dan sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku,” tambahnya.

 

Editor: Uje

*Update Berita Lainnya di Google News.

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Musrenbangdes Desa Tamansari Bertema Insfraktuktur Berkeadilan Untuk Konektivitas

15 Januari 2026 - 21:21 WIB

Musrenbang Desa Tamansari

Polsek Cibarusah Gelar Police Goes to School di SMAN 1 Cibarusah: Stop Bullying dan Narkoba!

15 Januari 2026 - 14:32 WIB

SMAN 1 Cibarusah

Polsek Cikarang Barat Tanamkan Nilai Disiplin dan Akhlak Mulia di SMK Cibitung

15 Januari 2026 - 11:33 WIB

Polsek Cikarang Barat

PWI Bekasi Raya Gelar Ibadah Ucapan Syukur Natal 2025 dan Awal Tahun Baru 2026

14 Januari 2026 - 23:01 WIB

Natal PWI Bekasi Raya

Polsek Tarumajaya Wujudkan Sekolah Aman dengan Police Go To School di SMP IT Nurul Qolbi

13 Januari 2026 - 12:04 WIB

Polsek Tarumajaya

Kejahatan Pencatutan Identitas di Era Digital: Ancaman Serius bagi Hukum, Pers, dan Hak Asasi

13 Januari 2026 - 11:22 WIB

Kejahatan Siber
Trending di NEWS