Masyarakat Desa Tamansari Apresiasi Perbaikan Jalan Dauan       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 13 Jun 2023 18:03 WIB ·

Masyarakat Desa Tamansari Apresiasi Perbaikan Jalan Dauan


Kepala Desa Tamansari, Jahi Hidayat, Bersama Masyarakat yang Mengapresiasi Perbaikan Jalan Dauan. (Doc: Istimewa) Perbesar

Kepala Desa Tamansari, Jahi Hidayat, Bersama Masyarakat yang Mengapresiasi Perbaikan Jalan Dauan. (Doc: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com Perbaikan jalan Dauan yang dikerjakan secara swadaya oleh pemerintah desa (Pemdes) Tamansari, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, bersama pengusaha mendapat apresiasi dari warga desa Tamansari.

Adanya pembangunan jalan tersebut karena dinilai dapat memperlancar transportasi terutama bagi peningkatan perekonomian masyarakat.

Menurut salah seorang warga, Ibu Nyai (42), jalan Dauan telah rusak sejak lama dikarenakan banyaknya lalu-lalang mobil proyek jalan tol dan kendaraan berat perusahaan yang ada di wilayah tersebut,

BACA JUGA:  Waduh! Perum Grand Tamansari Residence 1 Kirim Tim, Minta Stop Pemberitaan Dugaan Penyerobotan Tanah Pengairan

“Jalan sudah rusak sejak lama, dikarenakan banyak lalu-lalang mobil proyek jalan toll dan mobil bermuatan berat milik perusahaan,” jelasnya kepada Konteksberita.com.

“Tapi sekarang Alhamdulillah sudah ada perbaikan jalan dauan dan semoga dapat memperlancar transportasi, terutama bagi peningkatan perekonomian masyarakat,” ujar Ibu Nyai.

Di lokasi yang sama kepala desa Tamansari, Jahi Hidayat, mengatakan perbaikan jalan dauan baru saat ini dilakukan perbaikan dan itu pun berkat hasil swadaya dari perusahaan yang ada di wilayah Tamansari.

BACA JUGA:  Acara Bulan Bakti Karang Taruna Kabupaten Bekasi Tahun 2024 di Gelar di Alun-Alun Edu Forest Setu

“Iya, adapun volume atau spesifikasinya yaitu Panjang 100 meter, Lebar 5 meter dan Tebal 20 Centimeter. Semoga pembangunan ini sesuai yang diharapkan,” terang Jahi.

 

 

Penulis: Gibran
Editor: Uje

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

LSM Garda Bekasi Serukan Pilkada Kabupaten Bekasi 2024 Damai dan Kondusif

22 November 2024 - 00:17 WIB

Pilkada Damai Garda Bekasi

Kabareskrim Polri: Jangan Takut Lapor Kasus Peredaran Narkoba

21 November 2024 - 18:51 WIB

Kabareskrim

Polsek Setu Ikuti Zoom Meeting Lounching Gugus Tugas Polri Dukung Program Ketahanan Pangan

20 November 2024 - 23:48 WIB

Polsek Setu

Milenial dan Gen Z Ngulik BN Holik-Faizal, Jadi Terobosan Baru Demokrasi di Kabupaten Bekasi

20 November 2024 - 21:20 WIB

Ngulik BN Holik Faizal

Kanit Reskrim Polsek Setu Ipda Nano Romansyah Pimpin Giat OKJ

19 November 2024 - 12:47 WIB

Ipda Nano Romansyah

Peletakan Batu Pertama Kantor Satuan Intelijen Brimob Oleh Wadankorbrimob

19 November 2024 - 12:03 WIB

Wadankorbrimob Polri
Trending di NEWS