Kades Tamansari Setu Imbau Warga Jaga Keamanan Wilayah Pada Masa Mudik Lebaran       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 9 Apr 2024 22:20 WIB ·

Kades Tamansari Setu Imbau Warga Jaga Keamanan Wilayah Pada Masa Mudik Lebaran


Imbauan Kades Tamansari, Setu, M. Jahi Hidayat, pada Momen Mudik Lebaran 2024. (Dok: Istimewa) Perbesar

Imbauan Kades Tamansari, Setu, M. Jahi Hidayat, pada Momen Mudik Lebaran 2024. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Jelang hari Raya Idul Fitri 1445 H, Kepala desa (Kades) Tamansari, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, M. Jahi Hidayat, mengimbau kepada warganya agar bersama-sama menjaga kondusifitas di wilayah terutama bagi warga yang rumahnya ditinggal mudik.

“Bersama-sama kita jaga keamanan di lingkungan, khususnya di perumahan yang rumahnya ditinggal mudik oleh pemilik,” kata Jahi. Selasa (9/4/2024).

BACA JUGA:  Praktik Politik Uang di Indonesia, Sebagai Kebiasaan atau Tuntutan?

Jahi meminta kepada para ketua RT dan RW setempat untuk mengawasi wilayahnya saat momen mudik lebaran.

“Di desa Tamansari memang lumayan banyak warga yang mudik. Maka dari itu kita tekankan agar warga bisa berkolaborasi dengan petugas keamanan setempat untuk menjaga keamanan wilayah,” imbuhnya.

Seperti diketahui bahwa pemerintah telah menetapkan lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M pada Rabu 10 April 2024.

BACA JUGA:  Bareskrim Polri Periksa Caleg Aceh, Kasus Sabu 70 Kg

Hari raya ini menjadi momentum bagi warga pendatang untuk melakukan mudik atau pulang kampung selama beberapa hari ke depan.

Maka dari itu pentingnya pengawasan terhadap segala bentuk yang berkaitan dengan keamanan di wilayah.

 

Penulis: Uje

Update Berita Lainnya di Google News.

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

LSM Garda Bekasi Serukan Pilkada Kabupaten Bekasi 2024 Damai dan Kondusif

22 November 2024 - 00:17 WIB

Pilkada Damai Garda Bekasi

Kabareskrim Polri: Jangan Takut Lapor Kasus Peredaran Narkoba

21 November 2024 - 18:51 WIB

Kabareskrim

Polsek Setu Ikuti Zoom Meeting Lounching Gugus Tugas Polri Dukung Program Ketahanan Pangan

20 November 2024 - 23:48 WIB

Polsek Setu

Milenial dan Gen Z Ngulik BN Holik-Faizal, Jadi Terobosan Baru Demokrasi di Kabupaten Bekasi

20 November 2024 - 21:20 WIB

Ngulik BN Holik Faizal

Kanit Reskrim Polsek Setu Ipda Nano Romansyah Pimpin Giat OKJ

19 November 2024 - 12:47 WIB

Ipda Nano Romansyah

Peletakan Batu Pertama Kantor Satuan Intelijen Brimob Oleh Wadankorbrimob

19 November 2024 - 12:03 WIB

Wadankorbrimob Polri
Trending di NEWS