Disperkimtan Kab Bekasi Adakan Evaluasi Kinerja SDM Pegawai       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 15 Mei 2023 17:53 WIB ·

Disperkimtan Kab Bekasi Adakan Evaluasi Kinerja SDM Pegawai


Kepala Dinas Perkimtan Kabupaten Bekasi, Nurchaidir, secara langsung memaparkan evaluasi dan apresiasi terhadap kinerja jajarannya. (Doc: Istimewa) Perbesar

Kepala Dinas Perkimtan Kabupaten Bekasi, Nurchaidir, secara langsung memaparkan evaluasi dan apresiasi terhadap kinerja jajarannya. (Doc: Istimewa)

Konteksberita.com Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kabupaten Bekasi menyelenggarakan evaluasi kinerja kepada seluruh pegawai di lingkungan Disperkimtan Kabupaten Bekasi pada Jumat lalu.

Kepala Dinas Perkimtan Kabupaten Bekasi, Nurchaidir, secara langsung memaparkan evaluasi dan apresiasi terhadap kinerja jajarannya yang telah memberikan dedikasi penuh dalam bekerja.

“Apresiasi diberikan kepada jajaran pegawai Disperkimtan di bidang masing-masing agar dapat memberikan kinerja terbaik. Selain itu, kami juga melakukan evaluasi secara berkala terkait kinerja di jajaran Dinas Perkimtan,” papar Nurchaidir.

BACA JUGA:  Kadis Perkimtan Salurkan Bantuan Torn dan Air Bersih di Sukawangi

Selain itu, Nurchaidir juga menyampaikan informasi mengenai program yang akan segera direalisasikan, yaitu program Rutilahu (Rumah Tinggal Tidak Layak Huni). Menurutnya, program ini merupakan langkah dalam penanggulangan dan pengentasan kemiskinan ekstrem.

“Kedepan, kami akan menjalankan Program Rutilahu dan SPALD-S (Sistem Pengendalian Air Limbah Domestik Setempat). Hal ini bertujuan untuk mengurangi kemiskinan ekstrem di Kabupaten Bekasi. Dalam hal ini, kami bekerja sama dengan Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, dan Dinas P2KB,” tutur Nurchaidir.

BACA JUGA:  Hadiri Peringatan HPN 2023, Presiden Sampaikan Ini

“Selain itu, kami juga akan segera melaksanakan kegiatan pembangunan infrastruktur seperti pembangunan jalan, drainase, jalan lingkungan, PJUL, dan pengadaan tanah untuk kepentingan umum,” tambahnya.

Acara tersebut juga diisi dengan siraman rohani dari KH. Muhidir Hasby/Ustad Serbet, dan diakhiri dengan sesi ramah tamah antara para jajaran.

 

Penulis/Editor: Uje

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

LSM Garda Bekasi Serukan Pilkada Kabupaten Bekasi 2024 Damai dan Kondusif

22 November 2024 - 00:17 WIB

Pilkada Damai Garda Bekasi

Kabareskrim Polri: Jangan Takut Lapor Kasus Peredaran Narkoba

21 November 2024 - 18:51 WIB

Kabareskrim

Polsek Setu Ikuti Zoom Meeting Lounching Gugus Tugas Polri Dukung Program Ketahanan Pangan

20 November 2024 - 23:48 WIB

Polsek Setu

Milenial dan Gen Z Ngulik BN Holik-Faizal, Jadi Terobosan Baru Demokrasi di Kabupaten Bekasi

20 November 2024 - 21:20 WIB

Ngulik BN Holik Faizal

Kanit Reskrim Polsek Setu Ipda Nano Romansyah Pimpin Giat OKJ

19 November 2024 - 12:47 WIB

Ipda Nano Romansyah

Peletakan Batu Pertama Kantor Satuan Intelijen Brimob Oleh Wadankorbrimob

19 November 2024 - 12:03 WIB

Wadankorbrimob Polri
Trending di NEWS