KONTEKSBERITA.com – Polsek Cibarusah bekerja sama dengan PT. Berkat Sahabat Abadi (BSA) menggelar kegiatan penjualan beras dan minyak murah untuk masyarakat, Sabtu (13/9/2025).
Kegiatan berlangsung sejak pukul 08.00 WIB di Kp. Warudoyong 3, Desa Sukabungah, Kecamatan Bojongmangu, Kabupaten Bekasi.
Kapolsek Cibarusah, AKP Widi Muldiyanto, memimpin langsung kegiatan tersebut dengan didampingi Kanit Samapta Polsek Cibarusah, Iptu Udin Samsudin, bersama anggota Polsek Cibarusah, serta tim dari PT. BSA.
Dalam kegiatan ini, masyarakat dapat membeli kebutuhan pokok berupa beras dan minyak goreng dengan harga lebih terjangkau.
Antusiasme warga terlihat cukup tinggi, mengingat program ini sangat membantu dalam meringankan beban ekonomi masyarakat, khususnya di tengah kondisi harga kebutuhan pokok yang fluktuatif.
Kapolsek Cibarusah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri bersama mitra kerja dalam memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.
“Kami berharap kegiatan ini bisa membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang lebih murah, serta mempererat sinergi antara Polri, dunia usaha, dan warga,” ujarnya.
Sementara itu, perwakilan dari PT. BSA menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program-program sosial bersama Polsek Cibarusah, khususnya dalam upaya menjaga stabilitas harga pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dengan adanya kegiatan penjualan beras dan minyak murah ini, diharapkan mampu memberikan dampak positif serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap peran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
(Red/Sky)








