Tiga Pilar Kecamatan Bantar Gebang Pantau Pilkada 2024 Langsung ke TPS       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 27 Nov 2024 16:00 WIB ·

Tiga Pilar Kecamatan Bantar Gebang Pantau Pilkada 2024 Langsung ke TPS


Tiga Pilar Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Pantau Pilkada 2024. (Dok: Istimewa) Perbesar

Tiga Pilar Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Pantau Pilkada 2024. (Dok: Istimewa)

KONTEKSBERITA.com – Hari ini, Rabu 27 November 2024 merupakan hari pelaksanaan Pilkada serentak di penjuru negeri. Begitu juga dengan wilayah Kecamatan Bantar Gebang khususnya di wilayah Kelurahan Ciketing Udik yang hari ini ikut pula dalam meramaikan pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah serentak di Indonesia.

Hal ini yang membuat Camat, Kapolsek serta Danramil Bantar Gebang memantau langsung ke TPS di wilayah untuk memastikan kondusifitas pelaksanaannya.

Khusus di Kelurahan Ciketing Udik terdapat 36 TPS terbagi di 9 RW dengan jumlah DPT 18.263. Menurut Lurah Ciketing Udik, Usep Sudharma Wijaya, dari hasil pantauan beliau dilapangan, pelaksanaan Pilkada di wilayah Ciketing Udik berjalan aman dan lancar.

“Saya berharap antusias masyarakat untuk datang ke TPS bisa melebihi dari Pilpres kemarin, dan yang paling penting adalah semua pelaksanaan berjalan kondusif,” ucap Usep.

Terpantau Camat, Kapolsek serta Danramil Bantar Gebang di dampingi oleh Lurah Ciketing Udik mendatangi TPS-03 dan TPS-04 di RT 03 RW 01 Kelurahan Ciketing Udik untuk monitoring langsung pelaksanaan Pilkada di wilayahnya.

“Saya keliling wilayah secara random untuk memantau pelaksanaan Pilkada di setiap TPS di wilayah Kecamatan Bantar Gebang guna memastikan kondusifitas dilapangan. Dalam hal ini saya di dampingi oleh Kapolsek dan Danramil Bantar Gebang beserta jajaran,” tukas Camat Bantar gebang Cecep Miftah Farid di TPS 04 kepada awak media.

Semoga dalam pelaksanaan Pilkada serentak 2024 ini dapat memilih Gubernur dan Walikota yang amanah, yang menyuarakan suara rakyat, yang mengutamakan kepentingan rakyat diatas kepentingan pribadi dan golongan.

 

(Sky)

*Update Berita Lainnya di Google News.

Artikel ini telah dibaca 24 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

15.293 KK Terdampak Penutupan Tambang Parungpanjang Akan Terima Bansos

16 Januari 2026 - 13:43 WIB

Tambang Parungpanjang

Musrenbangdes Desa Tamansari Bertema Insfraktuktur Berkeadilan Untuk Konektivitas

15 Januari 2026 - 21:21 WIB

Musrenbang Desa Tamansari

Polsek Cibarusah Gelar Police Goes to School di SMAN 1 Cibarusah: Stop Bullying dan Narkoba!

15 Januari 2026 - 14:32 WIB

SMAN 1 Cibarusah

Polsek Cikarang Barat Tanamkan Nilai Disiplin dan Akhlak Mulia di SMK Cibitung

15 Januari 2026 - 11:33 WIB

Polsek Cikarang Barat

PWI Bekasi Raya Gelar Ibadah Ucapan Syukur Natal 2025 dan Awal Tahun Baru 2026

14 Januari 2026 - 23:01 WIB

Natal PWI Bekasi Raya

Polsek Tarumajaya Wujudkan Sekolah Aman dengan Police Go To School di SMP IT Nurul Qolbi

13 Januari 2026 - 12:04 WIB

Polsek Tarumajaya
Trending di NEWS