Intip Layanan Wealth Management BRI yang Sukses Raih Pengakuan Kelas Dunia       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 3 Okt 2024 22:38 WIB ·

Intip Layanan Wealth Management BRI yang Sukses Raih Pengakuan Kelas Dunia


Intip Layanan Wealth Management BRI yang Sukses Raih Pengakuan Kelas Dunia Perbesar

KONTEKSBERITA.com – Guna meningkatkan layanan eksklusif kepada nasabah prbadi istimewa, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menghadirkan BRI Private sejak 2021 lalu.

BRI Private pun sudah memiliki outlet layanan nasabah prima BRI sebanyak 42, terdiri dari 1 Signature Private BRI Outlet, 41 Sentra Layanan BRI Prioritas, serta dilengkapi 165 Priority Lounge yang tersebar di seluruh Indonesia.

Layanan itu  tidak hanya mencakup produk investasi, tetapi juga informasi dan pengelolaan perencanaan keuangan untuk membantu nasabah mencapai tujuan finansial jangka pendek dan jangka panjang. Seiring berjalannya waktu, layanan pada BRI Private pun terus berinovasi.

BACA JUGA:  Tidak Bisa Sembarangan, Begini Prosedur Pemindahan Meteran Listrik di Rumah

Saat ini, BRI Private memperkenalkan proses advisory sistematis yang didukung oleh kehadiran Private Banker yang profesional, berpengalaman, dan tersertifikasi.

Hal itu pun sebagai upaya BRI memberikan pengalaman layanan yang dipersonalisasi bagi nasabah istimewa, memenuhi kebutuhan dalam hal konsultasi, perlindungan aset, pertumbuhan investasi, serta perencanaan pensiun dan pewarisan aset ke generasi berikutnya.

BACA JUGA:  LBH Trinusantara Keadilan Desak Polres Metro Bekasi Tuntaskan Kasus Asusila Dibawah Umur

Berkat inovasi dan layanan yang diberikan itu, BRI meraih penghargaan sebagai “Best Private Bank for HNWIs” di kategori Private Banking and Wealth Management pada The Asset Triple A Private Capital Awards 2024.

Penghargaan tersebut diraih BRI selama empat tahun berturut-turut sejak tahun 2021.

Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani, mengungkapkan, penghargaan yang diterima oleh BRI merupakan pengakuan terhadap kinerja Private Banking and Wealth Management yang dimiliki oleh perseroan.

BACA JUGA:  Hore! PNS Naik Gaji Tahun Depan, Tunjangan Tambah

“Tahun ini merupakan kali keempat BRI memenangkan penghargaan tersebut setelah mendapatkannya pada tahun 2021, 2022, dan 2023. Pencapaian ini menguatkan komitmen BRI dalam menjadi partner terpercaya bagi setiap nasabah,” ungkapnya.

 

(Red)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

LSM Garda Bekasi Serukan Pilkada Kabupaten Bekasi 2024 Damai dan Kondusif

22 November 2024 - 00:17 WIB

Pilkada Damai Garda Bekasi

Kabareskrim Polri: Jangan Takut Lapor Kasus Peredaran Narkoba

21 November 2024 - 18:51 WIB

Kabareskrim

Polsek Setu Ikuti Zoom Meeting Lounching Gugus Tugas Polri Dukung Program Ketahanan Pangan

20 November 2024 - 23:48 WIB

Polsek Setu

Milenial dan Gen Z Ngulik BN Holik-Faizal, Jadi Terobosan Baru Demokrasi di Kabupaten Bekasi

20 November 2024 - 21:20 WIB

Ngulik BN Holik Faizal

Kanit Reskrim Polsek Setu Ipda Nano Romansyah Pimpin Giat OKJ

19 November 2024 - 12:47 WIB

Ipda Nano Romansyah

Peletakan Batu Pertama Kantor Satuan Intelijen Brimob Oleh Wadankorbrimob

19 November 2024 - 12:03 WIB

Wadankorbrimob Polri
Trending di NEWS