Kebakaran Toko Cat di Cikarang, Damkar Kabupaten Bekasi Terjunkan 20 Unit Mobil Pemadam       

Menu

Mode Gelap

NEWS · 26 Jan 2023 22:45 WIB ·

Kebakaran Toko Cat di Cikarang, Damkar Kabupaten Bekasi Terjunkan 20 Unit Mobil Pemadam


Kebakaran Toko Cat di Cikarang, Damkar Kabupaten Bekasi Terjunkan 20 Unit Mobil Pemadam Perbesar

BEKASI – Sebuah bangunan toko cat yang berada di Jalan Teuku Umar, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi habis terbakar pada Senin (23/1) pagi.

Mengatasi kebakaran itu, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bekasi menerjunkan 20 unit mobil pemadam.

“Ada 20 unit mobil pemadam yang dikerahkan dengan rincian 10 unit dari Pemda Bekasi, 2 dari Cikarang Utara, 2 dari pos Taman Kebalen, 4 dari Mako Cikarang barat. Sementara 2 lainnya unit ambulan dari PMI,” ungkap Salimi Komandan Peleton Pemadam Kebakaran Kabupaten Bekasi dikutip, Senin (23/1).

Menurut Salimi, peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 04.05 WIB pagi. Mendapati laporan tersebut petugas Damkar langsung bergegas mendatangi lokasi.

“Unit berangkat pukul 04.08 WIB dan tiba di lokasi pukul 04.11 WIB,” jelas Salimi.

Salimi mengaku, proses pemadaman api diperkirakan berjalan sekitar 5 jam sampai api benar-benar dipastikan padam.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran itu terjadi. Namun, pihaknya memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa kebakaran tersebut. (Red)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Presiden Prabowo Larang Instansi Rekrut Tenaga Honorer Lagi, Bakal Ada Sanksi

18 Maret 2025 - 04:34 WIB

Rekrut Honorer

Satlantas Polres Padangsidimpuan Sosialisasikan Keselamatan Lalu Lintas Jelang Mudik Lebaran

17 Maret 2025 - 00:16 WIB

Polres Padangsidimpuan

Pahami Langkah dan Mekanisme Jika Tertangkap Kamera ETLE

16 Maret 2025 - 13:53 WIB

ETLE

Madas Nusantara DPD Kabupaten Bekasi Berbagi Keberkahan Bersama Yatim

15 Maret 2025 - 23:05 WIB

LSM Madas Nusantara Kabupaten Bekasi

Polri Bakal Tegas Menindak Premanisme Berkedok Ormas yang Ganggu Investasi

14 Maret 2025 - 23:19 WIB

Oknum Ormas

Peluncuran Mekanisme Penyaluran Tunjangan Profesi Guru ASN Disambut Baik Sekda Jabar

14 Maret 2025 - 10:49 WIB

Tunjangan Profesi Guru
Trending di NEWS